Tuesday, May 19, 2015

KBB#46 CRISPY ALMOND CHEESE



Setelah bolos tidak mengerjakan 2 tantangan terakhir, akhirnya kali ini tidak bolos lagi....Yay!

Cemilan kesukaan anak2ku nihh.. Ternyata ngga susah bikinnya..cuma perlu sabar dan telaten ngolesin adonan tipis2 di cetakan...

Berikut resepnya...

CHEESY ALMOND CRISPY
by Rachmah Setyawati


Bahan 
3 butir kuning telur
2 putih telur
180gr gula pasir
25gr mentega, dilelehkan
20gr susu bubuk
130gr tepung terigu protein sedang/rendah
6gr bubuk perenyah

Topping 
keju cheddar, parut memanjang tipis (tidak tebal)
almond slices, panggang sebentar agak kecoklatan

Cara :
1. Kocok telur + gula pasir hingga kental dengan speed sedang
2. Masukkan mentega leleh, aduk rata
3. Masukan smua bahan kering (susu bubuk + tepung). aduk rata
4. Siapkan cetakan, tuang 1 sdt adonan ke dalam setiap lubang dan ratakan, pastikan tipis dan merata
5. Taburkan keju parut dan almond slice pada permukaannya.
6. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya pada suhu 125-130 derajat celcius sampai dengan matang kecoklatan (kurang lebih 20menit)



Catatan:
- Apabila tidak punya cetakan khususnya, bisa dibuat sendiri dari kertas atau plastik mika  yang dilubangi sebesar diameter 7cm
- Penggunaan kertas silpat/cetakan macarons sebagai alas loyang sangat membantu memudahkan pembuatan CAC ini

Selamat mencoba!